spot_imgspot_img

Penyebab Kebakaran Museum Nasional

- Advertisement -

Museum Nasional yang berada di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat dilanda kebakaran, pada Sabtu (16/09) malam.

Sampai saat berita ini ditulis, tidak ada laporan korban jiwa dari kebakaran itu. Namun kerugian yang diakibatkan oleh kobaran api itu menyebabkan barang berharga dan kaya sejarah di dalamnya menjadi hangus terbakar.

Kronologi kebakaran di Museum Nasional atau Museum Gajah berawal dari petugas museum sedang melakukan apel malam.

Sekitar pukul 19.58 WIB, terdengar suara ledakan yang besar bersumber dari arah bedeng proyek yang sedang direnovasi.Alarm peringatan pun berbunyi dan ketika dilihat api sudah mulai membesar.

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Kamaruddin mengatakan penyebab kebakaran diduga akibat dari korsleting listrik. Sementara ini, pihaknya akan mendalami penyebab kasus kebakaran tersebut.

Menurut Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Kasudin Gulkarmat) Asril Rizal, memastikan korsleting listrik tersebut menjadi pemicu kebakaran.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala Dunia 2023

“Korsleting listrik menjadi penyebab kebakaran, kuat dugaan berasal dari area bedeng tukang yang melakukan renovasi gedung C,” kata Asril, Sabtu (16/09).

Mengenai adanya perbaikan atau renovasi di gedung C Museum Gajah ini, Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Kamaruddin mengatakan memang gedung C sedang melakukan renovasi.

Namun, tuturnya, gedung yang terbakar api hanya gedung A. Diketahui, Museum Nasional gedung A merupakan bangunan yang sudah lama, sementara itu gedung C tidak terjadi kebakaran.

“Sementara ini, gedung C baik-baik aja. Kalo kita lihat memang kondisi gedung A merupakan bangunan lama,” jelasnya.

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Kamaruddin menuturkan bahwa saat ini tidak ada korban jiwa akibat kebakaran Museum Nasional.

“Alhamdulillah sampai saat ini tidak ada korban jiwa dalam kejadian kebakaran ini,” tutur Komarudin.

Ia menambahkan bahwa ada empat ruangan di dalam gedung A yang terbakar. Tepatnya di bagian sayap kanan dan tengah ruangan, di dalamnya terdapat sejumlah barang yang bersejarah.

“Kebakaran di gedung A Museum Nasional tepatnya ada sekitar empat ruangan yang menyimpan barang-barang bersejarah,” jelasnya.

Mengenai sejumlah koleksi yang terbakar di Museum pihak kepolisian belum bisa menyebutkan barang apa saja.

karena pihaknya belum bisa masuk untuk memeriksa ke dalam gedung, sebab kondisi gedung Museum Nasional masih dalam proses pendinginan.

Bagikan

Komentar

Artikel Terkait
- Advertisment -
Google search engine

Populer

- Advertisment -