spot_imgspot_img

Kenali Beberapa Kandungan Ikan Salmon yang Bagus untuk Kesehatan Tubuh

- Advertisement -

Ragam, Sosio: Kenali, beberapa kandungan ikan salmon yang bagus untuk kesehatan tubuh. Sebagian besar masyarakat saat ini pasti sudah mengetahui bahwa ikan salmon memiliki banyak manfaat.

Saat ini generasi sekarang sudah sadar untuk mengonsumsi ikan salmon. Selain rasa yang enak, ikan salmon tidak berbau amis. Hal ini tentu saja cocok di lidah generasi sekarang.

Ternyata ikan salmon mempunyai banyak manfaat untuk kesehatan tubuh, seperti menurunkan risiko jantung, meningkatkan fungsi otak, menurunkan risiko kanker, membantu turunkan berat badan, dan mengandung banyak vitamin yang baik untuk tubuh.

Melansir dari laman kesehatan, beberapa kandungan dari ikan salmon yang bagus untuk kesehatan tubuh.

Mengandung Potasium dan Vitamin B

Ikan salmon ternyata mempunyai kandungan potasium dan vitamin B dengan kadar tinggi. Selain itu, pada ikan salmon juga terdapat kandungan kalium yang membantu mengatur tekanan darah serta mengurangi risiko stroke.

Kandungan vitamin B yang tinggi pada ikan salmon sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh, seperti mengurangi peradangan kronis, mejaga fungsi optimal otak dan saraf, dan memperbaiki serta membuat DNA.

Sumber Protein Tinggi

Saat seseorang mengonsumsi ikan salmon secara tidak langsung mengonsumsi protein dengan kadar yang tinggi. Protein pada iklan salmon tidak hanya tinggi, tetapi berkualitas.

Protein dalam ikan salmon ternyata mampu mempercepat pemulihan tubuh, seperti membantu seseorang pulih dari cedera, melindungi kesehatan tulang menjaga massa otot selama penurunan berat badan, dan pertambahan usia.

Kadar Omega 3 yang Tinggi

Selain telur, kadar omega 3 yang tinggi dapat ditemukan pada ikan salmon. Para peneliti mengatakan bahwa omega 3 merupakan nutrisi yang penting karena manusia tidak dapat memproduksi omega 3. Nutrisi ini hanya didapatkan ketika seseorang mengonsumsi makanan yang memproduksi omega 3.

Omega 3 pada ikan salmon memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan tubuh, yakni menurunkan tekanan darah, meningkatkan fungsi sel yang melapisi arteri, dan mengurangi peradangan.

Oleh karena itu, para peneliti menyarankan untuk masyarakat dapat mengonsumsi ikan salmon. Hal ini karena ikan salmon memiliki kandungan nutrisi, seperti vitamin, omega 3, dan potasium yang baik untuk kesehatan tubuh.

Bagikan

Komentar

Artikel Terkait
- Advertisment -
Google search engine

Populer

- Advertisment -